Trisia Soybean Whitening Masker ~ review

Monday, November 21, 2016

Assalamualaikum.

  ini lanjutan dari post sebelumnya ya ^^ buat yang penasaran tentang produk scrubing yang lagi sering saya pakai bisa di cek disini


Soybean Whitening Masker 


Nama Produk : Soybean Whitening Masker
Netto : 45g
Harga : 30.000 IDR


Soybean Whitening Masker ini dikemas dengan box berwarna putih dan lengkap dengan semua informasi produk seputar kedelai dan produk maskernya sendiri. Kalau produk maskernya dikemas dengan model tube dan tutup ulir. Kemasannya kecil dan padat, jadi cukup menghemat tempat. 


Ingredient produk bisa dicek dibawah ini.


Klaim produknya.


" Sejak jaman dulu, kacang kedelai sudah dikenal manfaat proteinnya. Teknologi modern menunjukan bahwa kacang kedelai dapat mencerahkan dan mengikat air sehingga dapat menyamarkan noda hitam, melembapkan dan merawat kehalusan kulit. Masker ini dapat merawat kekencangan kulit, serta membuat kulit anda tampak lebih muda."


Trisia Soybean Whitening Masker ini, produknya berwarna putih dan ringan. Mudah diaplikasikan dan diratakan di wajah seperti krim masker pada umumnya. Aromanya sedikit tercium tapi menganggu karena cepat hilang.


Masker ini mudah diaplikasikan di wajah dengan tangan atau dengan kuas sekalipun. Ada sensasi dingin setelah masker diaplikasikan ke wajah. Saya agak sedikit merasa pedih di beberapa bagian di wajah ketika pakai masker ini, tapi tidak begitu lama. 

Masker ini juga cepat kering, 15 sampai 20 menit, masker sudah mengering di wajah. Tapi kalau berdasarkan kemasannya sih disuruh nunggu 30 menit, baru dibilas. Saya biasanya pakai masker ini setelah menggunakan Soybean Brightening Microscrub Cream. Jadi setelah di scrub, saya pakai masker ini, dan ditutup dengan mengompres wajah dengan es batu supaya pori-porinya mengecil.


Efek yang saya rasakan selama 6 kali pakai masker ini, lumayan nyaman. Yapss, ! Saya merasa kalau ketika pakai masker ini berasa proses scrubing yang saya lakukan tadi jadi lebih bersih. Saya berharap setelah proses scrubing kemudian saya pakai masker ini, pori-pori jadi mengecil. Tapi, saya tidak dapet efek itu. Jadi saya tetap melakukan proses kompres dengan es dibalut tisu supaya membantu mengecilkan pori-pori.

Efek mencerahkan, sepertinya juga belum begitu terasa. Maksudnya, saya melihat noda bekas jerawat masih terlihat samar. Tapi memang yang namanya mencerahkan apalagi menghilangkan bekas jerawat itu nggak bisa instan, jadi kudu lebih telaten lagi.  


Efek wajah lebih halus, ya saya cukup merasakan ini. Wajah jadi lebih halus dan lembab selepas memakai masker ini. Bisa rasakan ketika setelah membilas masker inu trus dipegang pipinya jadi mentul-mentul kenyal hahaha.


Saya cukup nyaman menggunakan masker ini. Saya akan pakai masker ini sampai habis, kalo nanti ada efek lebih lagi bakalan saya update di sini dan di instagram saya di @rahmabrilianita *jangan lupa follow* hahah. 


Nah itu tadi ulasan saya soal dua produk Trisia yang belakangan ini lagi sering saya pakai sebagai partner mengangkat sel kulit mati wajah saya. Semoga bisa jadi bahan referensi yaa.
Oh ya kalau penasaran ingin membeli produk Trisia ada di mana bisa di beli di  :

Website : trisiakosmetik.com/
Instagram : https://www.instagram.com/trisiacosmetic/
Facebook : https://www.facebook.com/trisianaturalcosmetic/
   
Terimakasih sudah membaca sampai selesai semoga selalu bahagia :*
Dadaaaah

You Might Also Like

5 komentar

  1. Aaaaa selalu suka sama revie review nya mba rahma :*
    kayanya buat dapetin produk ini masih susah ya di pasaran mba, masih harus beli via web/ig nya ya. So far baca review produk ini agaknya aku mulai teracunii haha xD

    edithyastika.blogspot.co.id

    ReplyDelete
  2. Ini produk Indonesia ya Rahma?
    Pengen gosok dedakian nih biar putihan dikit hahaha..

    www.nyonyanyinya.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaaa nyinya hahahah samaaaa ngamplas dikit biar makin putih hahaha

      Delete
  3. Hai mbak2 smua...barusan saya beli dan saya coba.ini masih dipakai oas ngetik comment hehehe..bener memang dibeberapa bagian kulit wajah agak perih,mungkin krn ada jerawatnya ini di wajah saya.dan langsung mengencang jadi ga boleh ngomong dl.smg saja hasiknya singkron dgn iklan di kemasan tube nya...amin

    ReplyDelete

Labels